Foto: Glazze

Salam Perkenalan Glazze dari Single ‘Tenggelam’

Sebelumnya, untuk pertama kalinya Glazze memunculkan diri pada perhelatan rilisnya Extended Play dari Latch pada Agustus 2022. Sebagai panggung pertama, penampilan Glazze menarik perhatian. Menimbulkan rasa penasaran akan bagiamana mereka meneruskan karya-karyanya di kemudian hari. Hal ini pun mulai terjawab perlahan.

Rasanya sudah cukup lama menunggu karya musik yang sejak pertama kali kita mendengarkannya, langsung merasakan hal magis terjadi seketika. Itu kesan pertama kami mendengarkan single perdana Glazze. Trio Indie Rock dari pinggiran kota Palembang ini terbentuk awal 2022 lalu. Waktu yang cukup panjang sampai dimana mereka menelurkan satu single setahun kemudian. Tepatnya, pada 22 Februari kemarin, lagu ‘Tenggelam’ dirilis oleh Ear to Ear Records dalam format digital via Bandcamp, dan bagian cover digarap oleh Ferry Muhammad. 

Terdiri dari M. Darmawan (guitar, Alfian Rama (vocal, guitar), Gilang Ramadhoni (Drum) dan dibantu oleh Sasmito Adytio sebagai additional bass. Mereka semua bukanlah orang baru di skena musik lokal Palembang. Rata-rata sudah punya latar belakang beragam genre yang pernah mereka mainkan. Dari itu, rasanya Glazze memang piawai menciptakan nuansa Indie Rock. Semacam mengingat beberapa rilisan Anoa Records circa 2013-2014 silam.

Pada bagian lirik ‘Tenggelam’, oleh M. Darmawan sendiri menceritakan hal yang bersifat personal ini jadi rangkaian keadaan yang enak untuk bisa dinyanyikan saat berkendara, apalagi di waktu mereka manggung dan sing along bersama yang lain. Hal ini sempat juga kami saksikan disaat panggung keduanya pada gig hajatannya Pop Sicel.

Penulisan sederhana dengan pemilihan kata yang jadi satu kisah, tentang siasat dalam kesulitan ketika mencoba untuk tidur dan menjauhkan diri dari pikiran-pikiran yang sok kontemplatif di tengah malam, dengan cara menonton film kesukaan dan mendengarkan lagu pengantar tidur terbaik atau akhirknya menenggelamkan diri pada dunia maya yang membuat kita kehilangan sadar, bahwa dibalik jendela kamar cahaya matahari mulai terang kemudian.

Rasa gembira hasil mendengarkan single ini untuk pertama kalinya, hingga bisa teriak-teriak bersenandung di depan meraka, juga jadi menimbulkan pertanyaan sendiri. Tentang bagaimana dengan perilisan berikutnya, atau sampai sejauh mana persiapan mereka menyajikan musikalitas Glazze kedepannya? Semua tahu, jawaban ini tentang waktu.

Bagi yang belum sempat mendengarkan, simak single ‘Tenggalam’ dari Glazze pada kanal Bandcamp Ear to Ear Records di bawah ini.

 

Related Post

Contact us

    SOUTH SUMATERA LIFESTYLE AND CREATIVE MAGAZINE

    Contact Us!